Truk Angkut Timah Diduga Ilegal dari Belitung, Ditangkap di Pelabuhan Sadai

- 12 Juni 2024, 10:56 WIB
Truk bermuatan pasir timah diduga ilegal diamankan petugas di Pelabuhan Sadai, Bangka Selatan pada Selasa, 11 Jui 2024 dini hari.
Truk bermuatan pasir timah diduga ilegal diamankan petugas di Pelabuhan Sadai, Bangka Selatan pada Selasa, 11 Jui 2024 dini hari. /indeksbabel

INDEKSBABEL.COM, BANGKA - Satu unit truk memuat puluhan ton pasir timah diamankan anggota Polres Bangka Selatan (Basel) di Pelabuhan Sadai, Kabupaten Basel, Kepulauan Bangka Belitung (Babel) pada Selasa, 11 Juni 2024 dini hari.

Puluhan ton pasir timah ini diduga ilegal dan kan diselundupkan dari Pelabuhan Tanjung Ru, Desa Pegantungan, Kecamatan Badau, Kabupaten Belitung menuju Pulau Bangka via Pelabuhan Sadai.

Truk warna merah dengan nomor polisi BN 8231 WP ini membawa pasir timah ilegal itu menumpang kapal Roro KMP Menumbing Raya dari Pelabuhan Tanjung Ru menuju ke Pelabuhan Sadai, Basel.

Pada Rabu, 12 Juni 2024 sekitar pukul 02.00 WIB dini hari, puluhan aparat berseragam sipil dari Kepolisian Polres Basel telah berada di Pelabuhan Sadai menunggu KMP Menumbing Raya merapat ke dermaga pelabuhan.

Setelah kapal merapat di dermaga sekitar pukul 02.06 WIB, petugas kepolisian segera menuju kapal. Tak lama kemudian truk dengan bak ditutupi kain terpal berwarna oranye keluar kapal, petugas segera mencegat truk agar berhenti.

Petugas mengarahkan truk tersebut agar keluar dermaga menuju parkiran pelabuhan. Dengan diiringi sejumlah minibus berisi aparat keamanan, truk digiring menuju ke Mako Dit Polairud Polda Kepulauan Babel di Pangkalpinang.

Kasat Reskrim Polres Basel, lptu Raja Taufik Ikrar Buntani mengaku, pihaknya hanya mendukung kegiatan gabungan bersama Direktorat Polairud Polda Babel.

“Kita hanya backup saja, terkait teknis pelaksanaannya silahkan langsung ke Direktorat Polairud Polda saja,” kata lptu Raja Taufik Ikrar Buntani pada Rabu, 12 Juni 2024.

Berisi Babi dan 10 Ton Timah

Halaman:

Editor: Marcus Crisinus Tedja Pramana

Sumber: Indeksbabel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah